Breaking News

Kenali Arti Dari Beberapa Aroma Miss V Ini!

Mengenali Arti 6 Aroma Miss V
Mengenali Arti 6 Aroma Miss V
Miss V adalah salah satu anggota tubuh wanita yang menyimpan sejuta misteri. Salah satu misteri dari miss V adalah aromanya.

Menurut penelitian, aroma atau bau dari alat kelamin wanita ini ternyata bisa mencerminkan kondisi kesehatan seorang wanita. Penyebabnya karena jumlah dari bakteri sehat di dalam vaginalah yang menjadi penentu aroma yang tercipta. Bila keseimbangan bakteri sehat terganggu, aroma vagina bisa menjadi sangat menyengat.

Berikut akan dijelaskan arti dari beberapa aroma miss V tersebut.

Arti dari bau amis pada miss V

Apakah kamu sering mendengar tentang bau amis pada Miss V yang seperti bau ikan? 

Bau menyengat ini dapat menjadi pertanda infeksi seperti infeksi bakteri vaginosis atau trikomoniasis. Oleh karena itu segera konsultasikan dengan dokter jika pasangan atau orang terdekat anda menderitanya.

Yang berikutnya adalah bau seperti ragi

Mengenali Arti 6 Aroma Miss V
Mengenali Arti 6 Aroma Miss V
Vagina juga bisa berbau seperti ragi yang digunakan untuk membuat adonan kue. Jika baru ragi datang diiringi dengan sensasi gatal maka bisa jadi itu adalah tanda dari infeksi jamur. 

Segera periksakan ke dokter sebelum infeksi jamur mengganas dan mengganggu kesehatan organ intim.

Bau amonia pada miss V

Saat anda mencium aroma vagina yang seperti amonia maka ada kontaminasi infeksi saluran kencing atau infeksi bakteri vaginosis. 

Untuk mengatasinya, perbanyak minum air. Jika aroma ini tak kunjung hilang, berkonsultasilah dengan dokter.

Bau apek

Aktivitas fisik yang intens seperti olahraga atau terlalu lama berjalan kaki bisa menyebabkan vagina berbau apek.

Jika anda ingin mengurangi bau apek ini, cukurlah rambut kemaluanmu dan bilas dengan air bersih. Keringat yang terperangkap di bawah sana akan memperparah bau apeknya.

Bau seperti besi pada miss V

Mengenali Arti 6 Aroma Miss V
Mengenali Arti 6 Aroma Miss V
Para wanita pasti bertanya-tanya kenapa vagina mereka dapat beraroma seperti besi? Itu merupakan tanda dari datangnya masa menstruasi karena adanya darah menstruasi yang akan keluar.

Yang terakhir adalah bau seperti pemutih

Terkadang vagina bisa berbau seperti pemutih. Bau ini biasanya akan muncul setelah kamu berhubungan badan. Sebab pemakaian pelumas atau kondom akan menimbulkan aroma ini.

pH vagina yang sehat berkisar di angka 4,5. Jika kurang atau lebih dari angka tersebut maka bisa dipastikan ada kontaminasi bakteri di dalamnya. Saat kamu merasa bahwa aroma vaginamu abnormal dan muncul rasa nyeri, gatal, atau seperti terbakar, segera berkonsultasilah dengan dokter.

BACA JUGA : BEBERAPA RAHASIA AGAR TUBUH TIDAK MUDAH JATUH SAKIT

No comments


Cek info adalah web yang bersikan tips, saran serta informasi penting tentang kesehatan dari berbagai aspek kehidupan sehari hari manusia.
Juga memberikan tips penting dan panduan untuk menjadi individual yang lebih sehat, dan mengubah hidup kamu menjadi lebih berwarna.

Cek info juga menyediakan berbagai info menarik yang terjadi pada kehidupan sehari hari dari berbagai belahan dunia
yang bermanfaat untuk mengarahkan kehidupan anda ke arah yang lebih benar dalam urusan karir.

Kami juga membahas berbagai dampak negatif dan positif dari bagaimana cara anda menjalani kehidupan sehari hari,
serta anda bisa menghindari atau mengubah pola hidup anda semua menjadi lebih baik.

Cek Info juga akan menyediakan berbagai tips, saran serta pengetahuan tentang kehidupan intim untuk anda dan pasangan anda
serta berbagai hal yang harus anda hindari untuk menjaga keharmonisan keluarga anda.

Kesehatan dalam berbagai bidang kehidupan adalah hal yang paling penting dalam kehidupan kita.
Menjaga kesehatan tubuh memerlukan wawasan, pengetahuan dan pengalaman dari berbagai sumber.

Semoga CEK INFO dapat bermanfaat bagi kita semua.